Kami adalah Nestlé, perusahaan yang menganut prinsip Good Food, Good Life. Kami percaya dengan kemampuan makanan dalam meningkatkan kualitas hidup. Lihat cerita kami di sini.

1935

Memperkenalkan KitKat Chocolate Crisp

Lahirnya wafer berlapis cokelat renyah! Ide luar biasa ini muncul ketika seorang pekerja pabrik menyarankan agar kami membuat “cokelat batangan yang dapat dibawa oleh seseorang ke tempat kerja”. Itulah yang kami lakukan. Diproduksi di kota York yang megah, mahakarya kami ini diberi nama KitKat Chocolate Crisp pada tahun 1937.

1942

KitKat Menjadi Biru

Bungkus KitKat warna merah ikonik kami berubah menjadi biru karena kekurangan susu segar di masa perang. Untuk menghindari kebingungan karena resep baru kami yang menggunakan susu kental manis, kemasan KitKat berubah dan logo pun diperbarui. Kami menyadari bahwa nama lengkap yang kami miliki cukup berlebihan – meskipun enak – maka disingkat menjadi KitKat.

1949

Kembalinya Si Merah

Ketika susu tersedia kembali di Inggris, kami membawa kembali kemasan merah dan resep asli KitKat. Untuk mengikuti perkembangan zaman, kami juga memperbarui desain logo menjadi yang kali ini kamu kenal dan sukai.

1950

KitKat Mendunia

KitKat menjadi sensasi internasional dan merambah ke berbagai negara seperti Australia, Selandia Baru, Afrika Selatan, Zimbabwe, dan Kanada. Kami mendirikan lebih banyak pabrik di semua benua untuk memenuhi permintaan yang terus meningkat. Sebagian besar pabrik pun masih digunakan untuk memproduksi cokelat nikmat kami hingga saat ini.
KitKat Kian Mendunia

1958

Ada Break...

Slogan terkenal kami, Ada Break, Ada KitKat diperkenalkan. Mudah diingat, dan telah digunakan di semua kampanye kami tanpa henti selama lebih dari 60 tahun.

1996

Munculnya Rasa Baru

Rasa baru dari KitKat, KitKat Orange, diluncurkan di Inggris. Dengan ikonik KitKat, berbagai rasa unik terus dikembangkan tanpa henti. Tahu nggak, kalau di Jepang aja udah ada lebih dari 400 jenis KitKat? Sama halnya dengan di seluruh dunia, KitKat punya banyak variasi rasa unik termasuk KitKat rasa Markisa dan KitKat Matcha.
KitKat Orange

1999

Lahirnya Chunky

Lebih besar. Lebih berani. Peluncuran KitKat Chunky menjadikan era baru bagi pecinta KitKat yang suka porsi besar. KitKat Chunky langsung menjadi tren dan menjadi bagian penting dari perkembangan keluarga Kitkat.

2009

Mengutamakan Pembangunan Berkelanjutan

Kami tahu bahwa pembangunan berkelanjutan atau sustainability itu nggak bisa dianggap enteng. Kami bergabung dengan Nestlé Cocoa Plan untuk memastikan tata cara pertanian yang lebih baik bagi para petani, kehidupan yang lebih baik bagi para perempuan dan anak-anak, serta memberikan kakao dengan kualitas yang lebih baik. Tahun 2016, KitKat menjadi brand konfek yang menggunakan 100% kakao dari sumber yang dapat dipertanggungjawabkan, lho!

2013

Sudah Berapa Jauh Perjalanan KitKat Ya?

Tahu nggak, Kalo KitKat udah pernah berkeliling dunia. Tapi, hal paling menarik adalah KitKat pernah ke luar angkasa, lho! Dikirim untuk misi agar Felix Baumgartner bisa nge-break sebelum dia kembali ke bumi. Hal ini adalah satu langkah kecil untuk KitKat, dan menjadi satu lompatan besar untuk seluruh KitKat.
Well Done Felix KitKat

2013

Tahu Nggak Kalo Kamu Bisa Nyari KitKat di Smartphone-mu?

KitKat bekerja sama dengan Google untuk bikin Android 4.4 KitKat. Menggunakan sistem operasi seluler luar biasa untuk jenis smartphone apa pun. Jadi, semua orang bisa membuat momen nge-break.

2014

Memperkenalkan KitKat Chocolatory

Toko Cokelat KitKat pertama dibuka di Tokyo yang menyediakan berbagai variasi rasa cokelat yang lengkap dan eksklusif. Cokelat eksklusif ini menampilkan kombinasi unik, seperti cokelat vulkanik 'Sublime Volcanic' dan rasa buah markisa. Kini, KitKat Chocolatory hadir di seluruh dunia.

2018

Biji Kakao Baru, Finger Baru

Jebolan KitKat baru lahir untuk penggemar setia KitKat. Peluncuran edisi terbatas KitKat Ruby, terbuat dari kakao Ruby yang baru ditemukan. Melalui pengolahan yang unik, kakao alami ini menghasilkan rasa buah berry yang segar dengan efek sensorik yang menggoda dan rona merah muda yang berbeda.

2021

Komitmen Kami untuk Karbon Netral

KitKat berjanji untuk mencapai karbon netral pada tahun 2025. Kami akan melakukannya mulai dari mengurangi hingga 50% emisi karbon yang dihasilkan lewat pememiih bahan baku, serta cara memproduksi dan mendistribusi produk. Untuk mewujudkannya, kami juga berinvestasi dalam upaya penyeimbangan karbon berkualitas tinggi yang sesuai dengan solusi iklim alami.
Carbon Neutral by 2025 with KitKat

KitKat tersedia di lebih dari 80 negara di seluruh dunia, dengan ratusan rasa unik untuk dicoba. Kami telah menjadi yang terdepan dalam produksi cokelat selama hampir satu abad, dan akan terus berinovasi dalam desain, praktik, serta produk. Kami terus menjadi pemimpin dalam kemajuan dalam pembangunan keberlanjutan dan berjanji mengusung netralitas karbon pada tahun 2025.

Kami telah menempuh perjalanan jauh sejak 1935 dan masih berlangsung hingga sekarang. Tapi, satu hal yang tetap sama adalah komitmen kami untuk nemenin kamu nge-break. Yuk, luangin break aja bareng KitKat.

Add view