Resep Kue Kelapa dan Coklat Gaya Baru yang Bisa Kamu Coba!

Rincian

Siapa nih yang doyan kue dari kelapa yang rasanya khas dan klasik? Gak ada salahnya dong sesekali cobain berkreasi praktek bikin resep kue kelapa. Resep kue kelapa kering ini semakin kekinian dengan tambahan bahan-bahan seperti buah rasberi segar, parutan kelapa muda, dan gak ketinggalan ada wafer coklat KitKat® yang terkenal lezat dan renyah. Pas banget nih buat selera generasi Gen Z yang doyan makan coklat.

Kreasi kue kering kelapa ini juga berbeda dari roti kelapa biasa dimana tiap gigitan akan membawa kamu bertualang karena rasanya yang menggugah selera. Sensasi gurih manis kelapa menyatu dengan coklat wafer yang nikmat. Cara membuat kue kelapa ini juga cukup mudah dan bahan-bahannya juga banyak tersedia minimarket terdekat. Jadi, siapkan peralatan memasakmu dan bersiaplah untuk merasakan kelezatan dari kreasi resep roti kelapa panggang yang pas banget buat teman tea time atau minum kopi. Nah, saatnya bereksperimen di dapur, selamat mencoba!

Porsi
4 orang
Waktu
60 menit
Mudah
Resep Kue Kelapa dan Coklat Gaya Baru

Bahan

  • 2 butir telur
  • 50 gram gula kastor
  • 110 gram kelapa parut
  • 1 sdt ekstrak vanili
  • 12 buah rasberi
  • 2 pcs KitKat® 4 Finger

Yang dibutuhkan

Oven
Mangkuk adonan

Lihat caranya

  1. Panaskan oven untuk memanggang dengan suhu 160°C.
  2. Belah jadi dua bagian cokelat KitKat® 4 Finger, pakai separuh bagian buat dihaluskan sebagai campuran adonan, sisihkan.
  3. Potong sisa KitKat® 4 Finger lainnya dalam bentuk batangan memanjang.
  4. Ambil dua butir telur dan pisahkan putih dan kuning telurnya. Kocok putih telur dengan mixer hingga kaku sambil ditambahkan gula kastor dan aduk hingga rata.
  5. Di mangkuk adonan yang lain, campurkan potongan KitKat® 4 Finger yang sudah dihaluskan, parutan kelapa, dan satu sendok teh ekstrak vanili. Aduk rata dengan spatula dan masukkan perlahan dan merata ke dalam loyang.
  6. Letakkan potongan kecil KitKat® 4 Finger dan rasberi secara selang seling di atas adonan sambil ditekan hingga rata.
  7. Masukkan loyang ke dalam oven dan panggang kue selama 25 menit hingga berwarna cokelat keemasan.
  8. Selamat menikmati kue kelapa coklat dengan buah rasberi segar.

Produk yang digunakan dalam resep ini

KITKAT 4 FINGER (4f 35g) Original
NESTLÉ KitKat® 4 Finger
35 gram